Wabup Fajar hadiri Pelantikan Dudi Supardi, Ketua DPC HKTI Sumedang periode 2025-2030

Terkini

Sumedang-eltaranews.com.

22 inovasi pertanian digulirkan oleh Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Sumedang pimpinan DR. H. Dudi Supardi ST. MM yang baru dilantik untuk periode 2025-2030 di Aula Tampomas Pusat Pemerintahan Sumedang. (PPS), Senin 29/10/2025.
Dalam sambutannya sebagai Ketua DPC HKTI yang baru, Dudi Supardi menyebutkan, lahan pertanian sudah semakin berkurang akibat dari pembangunan yang terus dilakukan dan pertambahan penduduk yang semakin banyak. Hal ini sudah barang tentu menuntut kita untuk berpikir keras bagaimana caranya meningkatkan hasil yang lebih tinggi dari lahan yang semakin sempit
data menyebutkan ternyata angka kemiskinan ekstrim itu terjadi pada kalangan petani.
Hal ini menjadi tantangan besar bagaimana caranya kesejahteraan bisa tercapai sesuai visi misi kabupaten Sumedang “Sumedang simpati semakin maju menuju Indonesia Emas 2045”
Alhamdulillah, DPC HKTI Sumedang dalam penyusunan kepengurusan dapat menghimpun orang-orang potensial dan mumpuni pada bidang pertanian.
Hingga saat ini kami dapat meluncurkan 22 Inovasi pertanian diantaranya : Pupuk cair CLBK (cilembu bakteri kloning), pupuk guano amino dari kotoran kelelawar, pupuk pasta organik atau PPP, alat tabela KSP, dan lainnya
Oleh karena itu, dengan menciptakan alat ini, kami berinovasi dan jujur bahwa kedepan yang melakukan penanaman padi itu bukan kakek dan nenek diatas 70 tahun tetapi gadis-gadis cantik yang pake pakaiannya serba modern, pake headset, kemudian menanam padi. Katanya.
Sedangkan Wakil Bupati Fajar Aldilla mengatakan, “Pemkab Sumedang memiliki lima fokus terobosan di pertanian. Saya yakin Pemkab Sumedang dan HKTI akan mampu menghadirkan perubahan nyata, bukan hanya meningkatkan produksi pertanian tetapi juga menghadirkan kesejahteraan yang lebih luas bagi para petani di Kabupaten Sumedang,” kata Wabup saat Pelantikan.
Ditambahkanya ucapan selamat dan apresiasi kepada pengurus HKTI DPC Kabupaten Sumedang yang telah mengembangkan inovasi untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan para petani. “HKTI banyak memiliki inovasi dan terobosan yang sangat kuat menunjukkan komitmen HKTI untuk memajukan pertanian serta menjadi wadah yang mampu memperjuangkan kepentingan dan kesejahteraan para petani di Kabupaten Sumedang,” katanya.